Lagi Tren, Ikan Cupang Avatar Paling Diburu Masyarakat

Ikan Cupang Avatar (Sariagri/Nur Rohman)

Editor: Dera - Jumat, 30 Oktober 2020 | 16:00 WIB

SariAgri - Tren memelihara ikan cupang di Indonesia semakin naik daun di masa pandemi COVID-19. Bahkan, masyarakat berani membayar mahal agar dapat memelihara ikan cupang yang diincarnya. 

Pangeran Wahyudi Jayaningrat, saah satu pemilik Siliwangi Betta Farm Cirebon mengatakan jika ikan cupang yang paling banyak dicari yaitu jenis avatar. Hal it dikarenakan ikan cupang avatar memiliki corak bervariasi, perpaduan warnanya sangat konsisten dan bentuk fisiknya juga cantik.

"Jenis Avatar ini berwarna hitam dengan corak bling-bling dan ada juga gold," ujar Wahyudi kepada Sariagri, Jumat (30/10).

Lebih lanjut Wahyudi mengatakan, jika ikan cupang avatar berasal dari hasil perkawinan silang dengan ikan cupang jenis lain. Ia menjelaskan  ada cara khusus yang harus dilakukan untuk mendapat ikan cupang jenis avatar dengan corak warna menarik.

"Bertelur satu hari besoknya netas terus pembesaran selama dua bulan, nanti ada teknik grooming. Untuk avatar sendiri bisa dilakukan empat hari ketapang dan satu hari air bersih. Makannya cacing darah jangan disekat, semakin birahi warnanya semakin berkreasi. Itu untuk avatar," pungkasnya. 

Ia bercerita, belum lama ini ikan cupang hasil budidayanya sudah diborong oleh seorang pelanggan di daerah Jawa Timur. Wahyudi mengaku selain memasarkan ikan cupang ke daerah, dirinya juga kerap mengekspor ikan cupang ke negara tetangga.

Baca Juga: Lagi Tren, Ikan Cupang Avatar Paling Diburu Masyarakat
Meraup Ratusan Juta Per Bulan dari Bisnis Ikan Cupang di Tengah Pandemi

"Kita mengirim ke Thailand, Malaysia, dan Singapura juga. Thailand ini memang sangat fokus mengembangkan ikan cupang. Mereka tahu kalau ikan cupang ini prospeknya bagus," ungkapnya, 

Bahkan peningkatan penghasilan Wahyudi sebagai pembudidaya ikan cupang naik 70 persen hingga meraup keuntungan Rp150 juta per bulan. (Sariagri/Nur Rohman)